10 Makanan Pengusir Selulit
1. Green tea
Sudah enggak asing kalau mendengar green tea masuk dalam daftar utama
diet plan. Termasuk dalam daftar makanan peminimalisir selulit. Selain
mampu membuat metabolisme tubuh lebih baik, teh hijau juga mampu membuat
peluruhan lemak lebih cepat.
2. Beras merah
Sudah pernah
mencoba beras merah? Banyak orang yang sudah menolak duluan sebelum
mencoba. Padahal beras merah lebih bergizi dan juga mengandung zat yang
ampuh memerangi racun penyebab selulit. Kenyang lebih lama, energi lebih
banyak, no fat! Still say no?
3. Brokoli
Ini, nih,
rajanya sayuran. Brokoli ini khasiatnya komplit banget. Enggak cuma jadi
musuhnya sel kanker, brokoli mengandung banyak nutrisi serta mineral.
Yang pasti bisa bikin selulit mati kutu dan enggak berkembang biak, he
he he.
4. Air putih
Jangan pernah meremehkan air putih.
Meskipun rasanya tawar, tapi air putih merupakan detox yang paling
gampang dan murah. Yuk, usir jauh si selulit jelek dengan biasakan minum
air putih yang banyak. As usual, minum minimal delapan gelas sehari.
5. Jeruk
Buah yang menggemaskan ini enggak hanya rasanya yang enak, manfaatnya
juga bikin senang. Tentu kita tahu jeruk mengandung vitamin C dan bisa
mencegah penyakit jantung bila dikonsumsi rutin setiap hari. Plus,
mengandung methoxylated bioflavonoids yang melancarkan sirkulasi darah
dan menghalangi ketidakseimbangan sel yang mengakibatkan selulit.
6. Bawang putih
Jangan percaya sama mitos soal bau badan akibat bawang. Bawang putih
enggak cuma bisa jadi suplemen peningkat daya tahan tubuh, juga bisa
merendahkan tekanan darah, dan yang paling penting bisa mencuci habis
racun dalam tubuh dan memerangi selulit.
7. Semangka
Buah
yang manis dan berwarna ceria ini enggak disangka punya manfaat yang
besar banget. Selain dikenal bisa menghaluskan si selulit tapi juga bisa
menghindari resiko penyakit jantung.
8. Tomat tomat tomat
Buah yang sering disebut sebagai sayur ini sering banget kita temui
dalam berbagai jenis makanan, tanpa disadari memiliki efek yang besar
juga. Tahu enggak, sih, kalau tomat bisa membuat kulit kita kencang dan
merangsang produksi collagen dalam tubuh. Hebat ya!
9. Bayam
Ingat dong sama sayur hijau segar ini? Kalau bayam dikenal bisa bikin
Popeye jadi jagoan super kuat, bayam juga bisa membuat kulit kita halus
dan bercahaya. Tentunya bikin selulit enggak betah!
10. Apel
Apel lagi apel lagi. Yap, karena apel bisa bikin kenyang dan
mengeluarkan racun dalam tubuh. Yang paling keren, bisa meluruhkan
selulit!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar